
KPU MENYAPA 400-AN SISWA SMP NEGERI 4 SALATIGA
kota-salatiga.kpu.go.id – Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) SMP N 4 Salatiga menghadirkan KPU Kota Salatiga sebagai narasumber. Mengambil tema ‘’Suara Demokrasi’’ kegiatan bertujuan untuk mengenalkan demokrasi sekaligus pembekalan sebelum hari pemungutan suara Katua OSIS SMP N 4 Salatiga periode 2023-2024, Jumat (22/9).
Dalam paparannya, Anggota KPU Kota Salatiga Divisi Sosdiklihparmas dan SDM, Abd. Rohim menyampaikan materi tentang demokrasi dan kepemiluan kepada siswa siswi kelas VII dan VIII serta guru lingkungan SMP N 4 Salatiga dengan jumlah 400 siswa. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bekal dalam pelaksanaan pilketos yang akan dilaksanakan minggu depan. “Ketika minggu depan nanti kalian melaksanakan pemilihan ketua OSIS (pilketos) itu berarti sama kalian telah belajar menjalankan proses demokratisasi yang ada di negara ini “ tuturnya.
Dalam kesempatan ini Rohim menekankan ada 5 syarat terlaksananya pemilihan ketua OSIS, yaitu ada penyelenggaranya atau panitianya, pesertanya atau calonnya, pemilihnya yang terdiri dari siswa siswi yang menpunyai hak pilih, kemudian ada harus ada sistemnya, dan yang terakhir adalah anggaran.
SMP N 4 Salatiga dalam melaksanakan pilketos menggunakan sistem secara langsung dan pemilihnya seluruh siswa – siswi, guru dan karyawan di lingkungan SMP N 4 Salatiga. Rohim menyarankan calon ketua OSIS, setelah ada penjaringan minimal ditetapkan ada tiga calon agar mempunyai banyak pilihan.
“Dalam pemilihnya di Pilketos, panitia juga harus menetapkan siapa saja yang menjadi pemilihnya dan jumlah berapa” pesanya. Disampaikan juga, panitia harus memberi ruang kepada calon untuk berkampanye, agar pemilih dapat tahu visi dan misinya apa aja.
Terakhir pesanya, setelah semua proses dilalui, pemungutan suara dan penghitungan suara selesai, silahkan panitia menetapkan peraih suara terbanyak menjadi Ketua OSIS dengan dibuktikan dengan Berita Acara. (hmskpuktsltg/ff)